Dandim 0210/TU Bersama Forkopimda Toba Hadiri Rakor Lintas Kementerian/Lembaga Persiapan F1 Power Boat

Benhillpos.com | TOBA – Dandim 0210/TU Letkol Inf Hari Sandra bersama Forkopimda Toba menghadiri Rapat Koordinasi lintas Kementerian/lembaga untuk persiapan penyelenggaraan F1 Powerboat 2023 Danau Toba di Labersa Hotel Balige, Kabupaten Toba, Sumatera Utara, Selasa (14/2).

Rapat koordinasi panitia F1H2O dari nasional dan daerah dipimpin langsung oleh Menteri Pemuda dan Olahraga, Zainuddin Amali dan dihadiri oleh Deputi Bidang Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Kemenkomarves Oddo Manuhutu, Asdep Bidang Pariwisata Berkelanjutan Kemenkomarves Kosmas Harefa, Bupati Toba Ir. Poltak Sitorus, Kapolres Toba AKBP Taufiq Hidayat Thayeb SH, S.ik, Asisten Bidang Pemerintahan Eston Sihotang, Asisten Bidang Ekbang Jonni D.P.Lubis, Asisten Bidang Administrasi Umum Verry Napitupulu, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Rajaipan Sinurat, Plt. Kadisbudpar Rusti Hutapea, Plt. Kadiskominfo Sesmon TB Butarbutar, dan Plt. Kadis Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Rikkardo Hutajulu

Rapat juga diikuti beserta para panitia nasional dan daerah lainnya yang hadir secara online.

Pada rakor disampaikan oleh Menteri Pemuda dan Olahraga sekaligus Ketua Panitia Nasional F1H2O, Zainuddin Amali bahwa persiapan F1H2O diupayakan rampung pada 20 Februari 2023, H-4 sebelum perhelatan F1H2O.

Hari ini rapat koordinasi dan pengecekan kesiapan kita, dan kita harap bisa mendapatkan informasi posisi terakhir kesiapan kita menuju pelaksanaan F1 Powerboat di Danau Toba, Sumatera Utara,” kata Menpora Amali.

“Saya sampaikan bahwa panitia sudah siap menggelar F1H2O, ada beberapa isu yang sedang diproses, saya pastikan akan rampung pada H-4 sebelum jadwal F1H2O,” ucap Menpora.

Terdapat enam isu strategis yang dibahas pada rapat koordinasi yaitu terkait perbaikan akses jalan masuk ke Bukit Pahoda yang ditargetkan selesai pada 20 Februari 2023, penertiban tempat menonton yang tidak sesuai aspek safety, persiapan Teknologi Modifikasi Cuaca (TMC) oleh BNPB, BRIN, dan TNI AU pada 25 – 26 Februari 2023, skema pengamanan kendaraan oleh TNI/Polri di kantong parkir Lumban Pea dan Bypass Balige, persiapan forum investasi menggunakan ASDP pada 24 Februari 2023 dalam format breakfast meeting, dan sosialisasi kepada pejabat eselon I/II dari kementerian/lembaga/pemda untuk tidak menggunakan kendaraan pribadi pada 24-26 Februari 2023.

BERITA TERKAIT :  Polda Sumut Bawa Syadika Korban Tabrak Lari ke RS Bhayangkara Medan

Menpora Amali meminta semua pihak terus menguatkan koordinasi demi kelancaran acara. Oleh karenanya, Menpora Amali ingin semua orang yang datang ke kawasan Danau Toba disambut dan terlayani dengan baik.

“Harapan kita saat pelaksanaan nantinya semua sudah beres, berjalan dengan baik. Apalagi para peserta pebalap sudah ada disini nantinya. Kita harus siap semuanya,” ujar Menpora Amali.

Sementara itu, Deputi Bidang Koordinasi Pariwisata dan Ekonomi Kreatif pada Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Kemenko Marves) Odo R.M. Manuhutu menambahkan, ada beberapa aspek yang perlu diperhatikan menjelang pelaksanaan F1 Powerboat.

Odo memaparkan beberapa aspek tersebut adalah jalan akses menuju venue maupun utama harus diperhatikan betul. Dia mengingatkan agar arus lalu lintas bisa terurai dengan baik. Begitu juga halnya dengan kemanaan kendaraan yang berada di kantong-kantong parkir yang telah disediakan.

“Perlu adanya penertiban tempat menonton yang tidak sesuai aspek safety. Kita juga berharap cuaca saat pelaksanaan nantinya bisa cerah. Begitu juga dengan aspek kebersihan. Kita ingin kebersihan ini selalu terjaga, perlu adanya imbauan dan kesadaran dari masing-masing,” jelas Odo.

DirKrimsus Poldasu Kombes Pol Dr. Teddy Jhon Marbun, SH, M.Hum, saat di wawancarai Awak Media menjelaskan Untuk rekayasa lalu lintas sudan di persiapkan, nanti akan di adakan Gladi Kotor dan bersih. Untuk itu semua nya bisa dapat bersinergi dalam merapatkan rekayasa lalu lintas baik itu dari kantong parkir desa Lumban Pea dan juga bypass balige serta arah sebaliknya.

Untuk sosialisasi rekayasa lalu lintas, kita selalu berkoordinasi dengan Pemkab. Pada saat akan di laksanakan Gladi Kotor dan Gladi Bersih akan ada pemberitahuan kepada masyarakat. Pada hari H nya tanggal 24 – 26 Februari 2023 akan ada penutupan jalan dalam arti steril mulai dari pagi hingga malam

BERITA TERKAIT :  Babinsa Koramil 08/Parmonangan bersama Bhabinkamtibmas Dampingi Penyaluran BLT DD Tahap III 

Untuk kontainer logistik yang sudah sampai di Kabupaten Toba tetap di jaga 1×24 jam dan sampai selesai acara ini merupakan tanggungjawab dari Polda Sumut dan jajaran nya

Terkait untuk sticker yang akan di bagikan kepada masyarakat yang berada di pinggiran danau toba, Dirkrimsus Pold Sumut menjelaskan sticker sudah di siapkan dari InJourney. Untuk berapa banyaknya sticker tsrsebut sekarang lagi di rapatkan. Karena nanti harus ada tanda tangan dari Kapolres Toba, Dandim 0210/TU, Bupati Toba baru di bagikan kepada masyarakat yang tinggal di wilayah kota Balige, ucap Kombes Pol Dr. Teddy Jhon Marbun

Bupati Toba menambahkan untuk sticker lagi kita hitung, berapa banyak masyarakat yang mempunyai kendaraan. Yang pasti nanti kami kasih akses masyarakat di balige dan juga yang punya UMKM kita liat di sana supaya tidak ada masalah untuk pengangkutan barang pesanan.

Bupati Toba juga akan secepatnya stickernya dan kita juga akan selalu berkoordinasi dengan pihak Polri dan nanti kita akan sampaikan

Untuk Hari onan Balige di Hari Jumat pas hari Event itu kita pindahkan di minggu depannya. Biasanya di laksanakan setiap hari Jumat, Poltak Sitorus mengatakan akan kita pindahkan di hari minggu depannya di hari Selasa supaya jangan terganggu semuanya dan bisa berjalan dengan baik.

Bupati Toba menyampaikan progres persiapan Pemkab Toba dalam menyongsong F1H2O salah satunya yaitu mempersiapkan lokasi menonton gratis bagi warga Toba. Dua titik lokasi yang disiapkan yaitu di Huta Sawangin, Desa Lumban Silintong dan di belakang area Rumah Dinas Bupati Toba.

Seperti diketahui, ajang balapan F1 Powerboat ini akan berlangsung pada 24-26 Februari 2023. Penyelenggaraan tersebut jelas membuat Danau Toba semakin dikenal dimata dunia. ( DNM )

BERITA TERKAIT :  Polsek Balige Ajak Perangkat Desa Ciptakan Suasana Rukun Dan Damai Jelang Pilkades 2023 Dan Pemilu 2024

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!