Benhillpos.com | TAPUT – Dandim 0210/TU Letkol Inf Saiful Rizal S.Hub. Int, M.H.I, memimpin upacara peringatan Hari Lahir Pancasila bertempat di Lapangan Tangsi Kodim 0210/TU, Hutatoruan X, Kecamatan Tarutung, Kabupaten Tapanuli Utara, Provinsi Sumatera Utara, Sabtu (01/6/2024) sekira pukul 09.03 Wib
Dalam upacara tersebut, Dandim 0210/TU Letkol Inf Saiful Rizal bertindak sebagai Inspektur Upacara dan Perwira Upacara Kompol B. Silalahi serta Komandan Upacara Letda inf M. Sirait
Pelaksanaan upacara peringatan hari lahir Pancasila yang bertema “Pancasila Jiwa Pemersatu Bangsa Menuju Indonesia Emas 2045.”
Dalam sambutannya, Dandim 0210/TU Letkol Inf Saiful Rizal membacakan amanat dari Kepala Badan Pembinaan Ideologi Pancasila Republik Indonesia bahwa “Pancasila menyatukan kita dengan segala perbedaan suku, agama, budaya dan bahasa dalam menyongsong 100 tahun Indonesia emas yang maju, mandiri dan berdaulat”.
Dalam momentum yang sangat bersejarah ini, “saya mengajak komponen bangsa di mana pun berada untuk bahu membahu membumikan nilai-nilai Pancasila ke dalam setiap aspek kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara.
Sebagai meja statis, Pancasila terbukti mampu mempersatukan kita dalam menghadapi beragam gelombang tantangan dan ujian sejarah, sehingga sampai dengan saat ini Indonesia tetap berdiri kokoh dan tangguh sebagai bangsa yang besar.
Sedangkan sebagai leitstar dinamis, Pancasila merupakan bintang penuntun yang membawa Indonesia pada gerbang kemajuan dan kemakmuran di era globalisasi teknologi dan informasi sekarang ini”, katanya.
“Pancasila diharapkan menjadi filter agar bangsa Indonesia tidak mengalami disorientasi di masa depan. Pesatnya kemajuan teknologi informasi saat ini yang ditandai dengan masifnya penggunaan teknologi dan ponsel pintar (smartphon) dalam mengakses informasi melalui beragam media harus dapat dimanfaatkan secala bijaksana”, ujarnya.
Mengakhiri amanatnya, kami mengajak seluruh komponen bangsa untuk bersama-sama bergotong royong merawat anugerah Pancasila melalui peringatan Hari Lahir Pancasila 1 Juni.
Kita harus bekerja sama dan berkolaborasi menjaga kerukunan dan keutuhan sebagai wujud pengamalan nilai-nilai Pancasila.
Semoga peringatan Hari Lahir Pancasila ini dapat memompa semangat kita semua untuk terus mengamalkan Pancasila demi Indonesia yang maju, adil, makmnur, dan berwibawa di kancah dunia. Pungkas Dandim
Turut hadir dalam Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila Pj. Bupati Dr. Dimposma Sihombing, Dandim 0210/TU Letkol Inf Saiful Rizal S.Hub. Int, M.H.I, Kapolres Taput AKBP Ernis Sitinjak SH.,SIK, Kasi Pidsus Kejari Taput Rio Tambunan, Kasdim 0210/TU Mayor Inf K. Napitupulu, Para Perwira TNI-POLRI, OPD Kabupaten Taput, 1 SSK Paduan Suara, 1 SST Drumband, 2 SST Kodim 0210/TU, 2 SST Polres Taput, 1 SST Satpol-PP, 2 SSK PNS, 1 RU Akper Taput, 1 SSK Siswa SMA, 2 SST Siswa SMP dan 1 RU Pramuka. ( DNM )