Benhillpos.com | SAMOSIR – Selain fokus menyelesaikan pengerjaan sasaran fisik, pada TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 121 Kodim 0210/TU melaksanakan kegiatan non fisik salah satunya penyuluhan Wawasan Kebangsaan (Wasbang)
Kegiatan tersebut digelar di HKBP Desa Hasinggaan Kecamatan Sianjur mula mula Kabupaten Samosir Provinsi Sumatera Utara, Senin (12/8/2024)
Sebagai narasumber penyuluhan Wawasan Kebangsaan (Wasbang) yaitu Serka Rencus Sinambela dan dihadiri oleh masyarakat Desa Hasinggaan
Serka Rencus Sinambela selaku pemateri mengatakan penyuluhan yang disampaikan kepada masyarakat bertujuan untuk penguatan bela negara bagi masyarakat di Desa Hasinggaan serta menumbuhkan rasa cinta tanah air, semangat nasionalisme, sekaligus menanamkan kembali nilai -nilai luhur pancasila.
Melalui penyuluhan Wawasan Kebangsaan kita ingin membina dan membentuk masyarakat yang berkarakter dan berwawasan Kebangsaan guna menumbuhkan rasa cinta tanah air dan mempererat bhinneka Tunggal Ika dalam menjaga keutuhan Negara Republik Indonesia, “ungkapnya.
Sementara itu Warga masyarakat Desa Hasinggaan mengaku “Kami sangat mengapresiasi kegiatan ini, materi yang telah disampaikan oleh anggota satgas TMMD kepada kami dapat menambah wawasan bagi kami, menghidupkan kembali rasa memiliki dan mencintai tanah air dan negara ini”, pungkasnya. ( DNM )
Keterangan Photo :
Serka Rencus Sinambela Berikan Penyuluhan Wawasan Kebangsaan Kepada Masyarakat